Cara Menggunakan Mobile Banking Mandiri lewat Android [ Mobile Banking Mandiri Online

Kehadiran dari layanan Mobile Banking Mandiri memang sangat membantu setiap transaksi keuangan para Nasabah Bank Mandiri. Dengan adanya aplikasi Mobile Banking Mandiri ini secara tidak langsung setiap transaksi finansial menjadi lebih praktis dan efisien. Mandiri Mobile Banking sendiri merupakan  layanan mobile banking yang dapat diakses menggunakan smartphone seperti Blackberry, Android, dan iPhone.

Kelebihan Mobile Banking Mandiri ini terlihat dari tampilan menu yang lebih menarik dari pada Internet Banking Mandiri. Selain itu cara menggunakan Mobile Banking Mandiri lewat Hp Android juga sangat mudah karena bisa diakses kapanpun dan dimanapun.

Cara Menggunakan Mobile Banking Mandiri lewat Android [ Mobile Banking Mandiri Online
Cara Menggunakan Mandiri Mobile

Dengan aplikasi Mobile Banking Mandiri maka Nasabah dapat melakukan semua transaksi finansial antar sesama bank dan antar bank, pembayaran, pembelian, limit kartu dan transaksi lainnya. Selain itu aplikasi Mobile Banking Mandiri juga bisa digunakan untuk transaksi  non finansial seperti cek saldo ATM, cek histori transaksi, informasi lokasi cabang/ATM, informasi kurs dan fitur-fitur lainnya yang ada di Mobile Banking Mandiri.

Untuk menggunakan Mobile Banking Mandiri terlebih dahulu harus mengaktifkan layanan SMS Banking Mandiri dan lanjutkan mengunduh atau download aplikasi mandiri mobile tersebut. Anda dapat mengunduh aplikasi ini di Blackberry App World, App Store, dan Google Play.

Cara Menggunakan Mobile Banking Mandiri lewat Hp Andorid

Untuk bisa mengakses atau menggunakan Mobile Banking Mandiri terlebih dahulu Hp atau ponsel yang akan digunakan sudah terinstall aplikasi Mobile Bangking Mandiri.Dan berikut adalah cara menggunakan Mobile Mandiri mulai dari proses download aplikasi sampai pada login aplikasi tersebut.

1. Download aplikasi Mandiri Online
Sebelum bisa menggunakan Mobile Mandiri, download terlebih dahulu aplikasi tersebut di Google Play.

2. Install Aplikasi Mobile Banking Mandiri
Langkah selanjutnya langsung saja install aplikasi tersebut agar nantinya bisa digunakan di perangkat ponsel.

3. Login menggunakan user ID dan Password Internet Banking Kemudian klik "Masuk"
Ketika akan login aplikasi Mobile Mandiri Anda harus memiliki akun atau User ID terlebih dahulu. Untuk bisa melakukan pengajuan penggunaan aplikasi Mobile Banking Mandiri harus daftar Internet Banking Mandiri.

4. Kirim Pengajuan Kode OTP (One Time Password)
Untuk melakukan pengajuan Kode bisa langsung klik tab "OK"

5. Kode OTP akan dikirim (berlakuk 5 menit)
Ketika Kode OTP sudah dikirim maka langsung masukkan kode tersebut.

6. Masukkan Kode OTP dan klik OK
Selanjutnya masukkan kode OTP tersebut dan langsung klik "OK"

7. Masuk ke Menu utama Mobile Banking Mandiri
Sampai disini apabila prosenya benar maka akan langsung masuk menu utama. Pada tampilan menu utama ini akan muncul nama pemilik rekening, no rekening dan sisa saldo di aplikasi Mobile Banking Mandiri.

8. Mulai Menggunakan Mobile Mandiri
Ketika sudah berhasil login atau masuk ke aplikasi Mobile Mandiri maka untuk menggunakan Mobile Banking adalah dengan mengklik tab "Menu". Menu Aplikasi Mobile Mandiri ini berisi beberapa sub menu seperti transfer, membayar taguhan, upgrade e-cash, isi saldo e-cash dan lain-lain.

Tab menu ini berada di pojok kiri atas dengan bentuk icon garis tiga. Disini Anda bisa melakukan beraga tranasksi mulai dari transaksi finansial maupun transaksi non finansial. Sub menu yang terdapat di apliksi Mobile Banking Mandiri terdiri dari transfer, pembayaran, pembelian, e-cash, e-money, administrsi, suku bunga dan pengaturan.

Setelah mengetahui bagaimana cara mempergunakan Mobile Banking Mandiri, maka berikutnya akan ditunjukkan beberapa ketentuan layanan beserta besarnya biaya penggunaan Mobile Banking Mandiri.

Ketentuan Layanan Menggunakan Mobile Banking Mandiri dan Biaya yang dikenakan

Untuk bisa mengunakan Mobile Banking Mandiri sebaiknya pengguna mengetahui juga ketentuan-ketentuan yang berlaku di layanan Mandiri Mobile. Berikut adalah ketentuan yang harus diperhatikan ketika akan menggunakan Mobile Banking Mandiri.

1. Download Mandiri Mobile bisa dari Nasabah atau non Nasabah Bank Mandiri.
Akan tetapi untuk bisa menggunakan Mobile Mandiri Nasabah ataupun non Nasabah harus memiliki rekening perorangan Tabungan Mandiri atau Tabungan Bisnis ataupun Mandiri  Giro. Selain itu penguna juga harus terdaftar  sebagai pengguna layanan SMS Banking Mandiri.

Untuk memperoleh layanan dan dapat menggunakan Mobile Banking Mandiri, Anda harus mengunduh aplikasi Mandri Mobile melalui layanan unduh aplikasi resmi mitra Bank Mandiri seperti App Store, Blackberry App World, dan Google Play.

2. Aplikasi Mandiri mobile hanya berfungsi pada satu kartu SIM (nomor telepon selular)
Kartu SIM tersebut juga harus terdaftar. Jadi bisa dikatakan aplikasi ini bisa diakses oleh satu nomor ponsel yang sudah terdaftar di SMS Banking Mandiri.

Biaya Penggunaan Aplikasi Mobile Banking Mandiri

Untuk biaya yang dikenakan ketika menggunakan Mobile Banking Mandiri hanya dibebankan pada akses layanan mandiri mobile berupa biaya data  (3G/GPRS/WIFI) yang sudah ditetapkan oleh masing-masing penyedia jasa telekomunikasi termasuk fee transaksi yang dikenakan oleh penyedia jasa layanan.

Pada tipe lainnnya seperti iPhone akan dikenakan Biaya SMS pada permintaan OTP (one time password) dengan nominal Rp. 500,- per sms. Biaya tersebut dikenakan setiap menerima SMS OTP.

Demikian cara mudah untuk bisa menggunakan Mobile Banking Mandiri lewat Hp atau Ponsel Android. Setidaknya dengan mengetahui cara menggunakan Aplikasi Mandiri Mobile ini bisa membuat transaksi Anda khususnya Bank Mandiri menjadi lebih mudah dan efisien.

Komentar